Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

17 Kata Mutiara Bahasa Arab Tentang Kesabaran dan Artinya

Sahabat Kamus Mufradat yang semoga selalu dalam lindungan Allah -ta'ala-. Pada postingan sebelumnya, saya telah memposting beberapa ungkapan kata-kata mutiara bahasa Arab tentang kesehatan dan terjemahannya dalam bahasa Indonesia.

Nah, pada kesempatan ini saya ingin kembali berbagi kata-kata mutiara bahasa Arab kepada pembaca sekalian. Temanya masih berkaitan dengan tema sebelumnya, yaitu tentang kesabaran (الصَّبْرُ).

menunggu
via Pixabay

Sabar adalah salah satu akhlak mulia yang dianjurkan di dalam agama Islam. Sabar adalah menahan hati, lisan, dan anggota badan dari berkeluh kesah atas apa yang telah Allah tetap dan takdirkan bagi seoarang hamba.

Dalam agama Islam pahala sabar tidak ada batasnya sebagaimana sabar itu sendiri tidak memiliki batasan. Allah -subhanahu wa ta'ala- berfirman:

[إِنَّمَا يُوَفَّى الصَّابِرُوْنَ أَجْرَهُمْ بِغَيْرِ حِسَابٍ]

"Hanya orang-orang yang bersabarlah yang disempurnakan pahalanya tanpa batas". [Az Zumar: 10]

Seorang mukmin di saat menghadapi musibah tidak ada pilihan lain baginya melainkan bersabar. Karena sikap jaza` (tidak terima/berkeluh kesah) tidak akan mengembalikan yang telah meninggal, hilang, atau rusak. Dengan bersabar ia berpeluang mendapatkan pahala, dan sebaliknya apabila ia murka dan tidak rela, maka baginya murka dari Allah Al-Khaliq.

Sahabat Kamus Mufradat yang berbahagia. Berikut ini persembahan dari saya untuk Anda, berupa untaian kata-kata mutiara berbahasa Arab tentang kesabaran. Semoga bisa diambil manfaat dan kebaikannya. Selamat membaca.

1# [إِنَّ النَّصْرَ مَعَ الصَّبْـرِ ، وَإِنَّ الفَرَجَ مَعَ الكَرْبِ ، وَإِنَّ مَعَ العُسْرِ يُسْرًا]

Sesungguhnya kemenangan itu (datang) bersama dengan kesabaran, kelapangan itu (datang) bersama kesulitan, dan bersama kesukaran ada kemudahan. (hadits)

2# [الصَّبْـرُ شَجَرَةٌ جُذُوْرُهَا مُرَّةٌ وَثِـمَارُهَا شَهِيَّةٌ]

Sabar adalah pohon yang akarnya pahit, namun buahnya manis dan menggiurkan.

3# [مَنْ عَرَفَ قَدْرَ الـجَزَاءِ صَبَـرَ عَلَى طُوْلِ العَنَاءِ]

Barangsiapa mengetahui besarnya balasan, niscaya ia akan bersabar atas usaha yang berkepanjangan.

4# [بِالصَّبْـرِ وَاليَقِيْنِ تُنَالُ الإِمَامَةُ فِي الدِّيْنِ]

Dengan sabar dan yakin, kepemimpinan di dalam agama akan dapat diraih.

5# [مَا أَشْقَى مَنْ لَا صَبْـرَ لَهُ]

Alangkah sengsaranya orang yang tidak memiliki kesabaran.

6# [صَبْـرٌ قَلِيْلٌ يُسَاوِي رَاحَةً لِعَشَرَاتِ السِّنِيْـنَ]

Sabar sejenak itu sebanding dengan istirahat puluhan tahun.

7# [الصَّبْـرُ مِفْتَاحُ الـجَنَّةِ]

Sabar adalah kunci surga.

8# [الصَّبْـرُ صَبْـرَانِ : صَبْـرٌ عَلَى مَا تَكْرَهُ وَصَبْـرٌ عَلَى مَا تُـحِبُّ]

Sabar ada dua: sabar terhadap apa yang tidak kamu sukai dan yang kamu sukai.

9# [حَلَاوَةُ الظَّفَرِ تَـمْحُو مَرَارَةَ الصَّبْـرِ]

Manisnya kemenangan akan menghapus pahitnya kesabaran.

10# [الصَّبْـرُ نِصْفُ الإِيْـمَانِ ، وَالصَّوْمُ نِصْفُ الصَّبْـرِ]

Sabar adalah setengah keimanan, dan puasa adalah setengah kesabaran.

11# [الـمُؤْمِنُ إِذَا جَاعَ صَبَـرَ ، وَإِذَا شَبِعَ شَكَرَ]

Seorang mukmin di saat lapar ia bersabar, dan di saat kenyang ia bersyukur.

12# [مِنْ أَجْـمَلِ شِيَمِ الرِّجَالِ الصَّبْـرُ]

Perangai terindah kaum laki-laki adalah sabar.

13# [الصَّبْـرُ مُعَلِّمٌ لِكُلِّ مَوْقِفٍ]

Sabar adalah guru untuk setiap situasi.

14# [الـحَيَاةُ لَا تَدُوْمُ عَلَى حَالٍ وَاحِدٍ ، فَاللَّهُمَّ الثَّبَاتَ وَالصَّبْـرَ مِنَ القَلْبِ]

Kehidupan itu tidak akan selalu dalam satu keadaan, ya Allah (karuniakanlah kami) keteguhan dan kesabaran dari hati.

15# [الصَّبْـرُ عِبَادَةٌ وَسَعَادَةٌ وَرَاحَةٌ]

Sabar adalah ibadah, kebahagiaan, dan ketenangan.

16# [الأَحْلَامُ لَا تَتَحَقَّقُ بِالتَّمَنِّي بَلْ بِالصَّبْـرِ وَالتَّأَنِّي]

Impian tidak akan terwujud dengan angan-angan, namun dengan sabar dan ketekunan.

17# [بِقَدْرِ مَا تَتَعَنَّى تَنَالُ مَا تَتَمَنَّى]

Sebagaimana engkau telah bersusah payah, niscaya engkau akan meraih apa yang kau impikan.

Demikian 17 ungkapan kata-kata mutiara tentang kesabaran dalam bahasa Arab. Semoga saya dan Anda dimudahkan oleh Allah untuk dapat bersabar saat musibah datang, sehingga kita termasuk orang-orang yang beruntung dan mendapatkan kemenangan.

Sekian, kurang lebihnya mohon dibukakan pintu maaf yang sebesar-besarnya. Terima kasih telah berkenan hadir dan berkunjung ke blog sederhana ini. Semoga Allah memberikan saya dan Anda keistiqamahan untuk selalu mendalami bahasa yang mulian ini. Syukran, wa jazaakumullahu khairan.

Post a Comment for "17 Kata Mutiara Bahasa Arab Tentang Kesabaran dan Artinya"